Babinsa Salaman Hadiri Pelantikan Perangkat Desa
Salaman- Babinsa Desa Sawangargo Sertu Muhaimin menghadiri acara pelantikan perangkat desa Sawangargo yg baru bertempat di Balai Desa Sawangargo Kecamatan Salaman Kabupaten Magelang, Rabu (09/08).
Adapun perangkat desa yang dilantik terdiri dari pejabat Kepala Desa, Imam Muttaqin SE mengantikan Musolim Pjs Sekdes, Ka Ut Um Ibu Siti Masruroh SE menggantikan pejabat lama Bp Rohman Waridi yg purna, Bpk Ahmad Badrudin sebagai Kaur Pemerintahan menggantikan Bp Trubus (Purna) dan Bpk Suyatno Kadus Dukuh Lor dan Ngabean menggantikan Bp Qosim dan Bapak Sudaryanto. (purna) Pelaksanaan pengambilan sumpah dipimpin oleh kades Sawangargo Bp Wasil dengan didampingi oleh Kyai setempat.
Hadir dalam kegiatan pelantikan Forkompimcam Kecamatan Salaman,
Kades Desa Sawangargo dengan perangkat Desa, para Kadus, Tokoh masyarakat, tokoh agama bidan desa dan perwakilan warga.
Camat Salaman, Jony Indarto AP M Si dalam sambutannya menyampaikan ucapan Selamat kepada perangakat desa baru yang telah dilantik pesan beliu bahwa jabatan adalah amanah dari Allah SWT yang nantinya akan dipertanggung jawabkan oleh karena itu harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Para perangkat yang baru dilantik agar segera mengetahui serta menguasai bidang tugas masing², mengerti kewajibannya dan hak sebagai perangkat. serta jangan pernah melanggar aturan yang ada karena bila melalkukan suatu pelanggaran maka akan dikenai Sangsi.
Terima kasih kepada panitia pemilihan perangkat desa yang telah melakukan setiap pentahapan pilihan perangkat desa dengan baik harapannya dengan perangkat yg baru ini akan menambah semangat kerja dalam menyelesaikan setiap tugas yang diberikan kepada desa.
Sebagai penutup sambutan Camat Salaman mengingatkan bahwa perangkat desa harus bisa menjadi perekat persatuan warga masyarakat, apalagi kedepan dalam situasi menjelang dan pelaksanaan pilkada, perangkat harus bisa menjadi penyejuk serta sinergi dengan Kades wujudnya harus mendukung kebijakan kades bukan sebaliknya.
Bagi Babinsa perangkat desa yang merupakan mitra dekat Babinsa dimana dinamika di wilayah akan sampai kepada Babinsa atau tidak akan sangat dipengaruhi kedekatan Babinsa dengan perangkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar