Dukun--
Babinsa
Banyubiru Serda Widiyanto anggota Koramil 15/Dukun Kodim 0705/Magelang beberapa
hari yang lalu melaksanakan pembekalan kepada pleton linmas desa Banyubiru Kecamatan
Dukun.
Tujuan diberikan pembakalan tentang wawasan
kebangsaan, cinta tanah air dan pelatihan dasar peraturan baris berbaris ini
adalah untuk membentuk sikap dan disiplin anggota linmas dikaitkan dengan
situasi dan kondisi wilayah saat ini.
“Sebagai anggota linmas harus mempunyai jiwa
rela berkorban dan siap membantu segala kesulitan warganya, anggota linmas sebagai
mitra babinsa diharapkan mampu bersinergi dengan aparat keamanan untuk bersama-sama
menciptakan rasa nyaman dan aman di wilayahnya,” demikian kata Serda Widiyanto
disela- sela pelatihan PBB.
Pada kesempatan terpisah komandan koramil
15/Dukun Kapten Inf. Rahayu mengatakan bahwa anggota linmas harus mampu
mendeteksi dan mencegah segala permasalahan yang berkembang di masyarakat
secara dini sehingga permasalahan yang kemungkinan akan berkembang bisa dicegah
sedini mungkin sehingga permasalahan tersebut tidak mungkin berkembang ke
hal-hal yang kemungkinan bisa membahayakan warganya.
Untuk.mendukung tugas linmas babinsa harus
selalu aktif turun langsung kedesa binaannya sehingga anggota linmas tidak
merasa sendiri “Terus dampingi anggota linmas dan terus bantu setiap kesulitan
warganya,sehingga kehadiran babinsa selalu memberikan nilai yang positif,
pegang teguh sapta marga,sumpah prajurit dan 8 wajib TNI dalam setiap
pelaksanaan tugas” kata Danramil.
Sementara itu Wintoro Kepala Desa Banyubiru, mengucapkan
terima kasih kepada Koramil 15/Dukun khususnya babinsa yang telah memberikan
pelatihan dasar peraturan baris berbaris dan pembekalan tentang bela negara dan
wawasan kebangsaan, semoga setelah mendapatkan pelatihan ini anggota linmas Desa
Banyubiru bertambah disiplin dan ikhlas dalam membantu kesulitan warganya. ( Hbg )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar