Srumbung—
Serda Suryadi anggota Koramil 16 srumbung Kodim 0705/Magelang bersama-sama
dengan para petani Dusun Cungkup Desa Banyuadem melaksanakan panen padi jenis
ciherang di lahan seluas 0,1 ha milik Diyanto, selasa (23/01).
Suasana
penuh keakraban dan kekeluargaan terasa sangat kental saat babinsa Desa
Banyuadem tersebut ikut turun kesawah membantu memanen padi, senyum ramah para
petani menjadi salah satu ciri has masyarakat Banyuadem.
Setiap
datang musim panen selalu memberikan harapan dan assa bagi para petani, mereka
selalu berharap hasil panennya bisa melimpah sehingga bisa mencukupi kebutuhan
mereka. Tentu hal ini sejalan dengan harapan para babinsa yang selama ini ikut
berkecipung mendampingi petani dalam rangka mendukung program ketahanan pangan.
“Hasil
panen kali ini sebenarnya sangat bagus, namun karena curah hujan yang cukup
tinggi dan disertai angin yang menyebabkan sebagian rumpun padi menjadi roboh
sehingga agak menyulitkan proses panen” tutur Suryadi.
Sementara
itu Diyanto menyampaikan bahwa ia cukup puas dengan hasil panen kali ini
walaupun sebagian padinya ada yang rubuh karena hujan dan angin.
“Masih
beruntung sebagian tanaman padi yang rubuh sudah siap di panen sehingga tidak
mempengaruhi hasil panen, namun saat memanen harus lebih hati-hati agar tidak
rontok” katanya.(Hbg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar