Magelang – Bertempat di rumah salah
satu warga binaanya Babinsa Desa Kelurahan Kramat Selatan Serka Usman Effendi
dan Sertu Sriyadi dari Koramil 23/Magelang Utara melaksanakan anjangsana atau komsos
di rumah Samidi warga RW 09 Kampung Sanden Kelurahan Kramat Selatan, senin
(12/02).
Komunikasi
Sosial merupakan salah satu metode atau wahana Pembinaan Teritorial bagi satuan
komando teritorial, dalam hal Koramil sebagai satuan pelaksana terus berupaya
melakukan pembinaan wilayah yang salah satunya dengan silaturahmi atau
anjangsana dengan semua elmen masyarakat di wilayah territorial Koramil.
Kegiatan
komsos atau anjangsana ini bertujuan untuk mencapai kesepahaman dan kesamaan
persepsi tentang pemberdayaan wilayah pertahanan di darat kepada seluruh
komponen bangsa termasuk komponen masyarakat demi tegak dan kokohnya Negara
Kesatuan Repuublik Indonesia.
“Kegiatan
komunikasi sosial yang di lakukan oleh seorang babinsa dengan seluruh komponen
masyarakat di wilayah binaannya terlihat sepele, namun mempunyai implikasi luar
biasa dalam menjaga persatuan dan kesatuan” papar Usman.
Usman
menambahkan, pentingnya mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat kerena
hakekatnya rakyat adalah ruhnya TNI sehingga diharapkan TNI dan Rakyat bisa
bersama-sama dalam menjaga kedaulatan NKRI.
(Hbg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar